mwhiTlCDhthHJoVo910lbsjffCwCMBKvc9LkqUK1

Dwi Sumartini

Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh

Terimakasih sudah mampir di halaman blogku 😍🙏. 

Ini adalah halaman blog untuk tempat aku sharing tentang dunia yang aku sedang jalani dan pelajarin yaitu dunia parenting dan babywearing. 

Aku

Aku terlahir di Yogyakarta , dari seorang Bapak dan Mamak yang sangat aku cintai. Mereka yang telah berjuang sangat keras untuk menghidupi dan merawat aku, dengan kasih sayang dan kesabaran yang luar biasa besar untukku.

 

 Semoga Bapak dan Mamakku selalu diberikan kesehatan, keselamatan, keberkahan dan perlindungan dari Allah SWT. 

 

Aku mempunyai seorang kakak perempuan. Dia yang menjadi temanku sejak kecil, karena jarak usia kami hanya 3 tahun. Dia yang menemani aku belajar dan bermain.

Walau dahulu waktu kecil kami suka bertengkar karena masalah sepele, kini saat kami sudah sama-sama tua, kami menjadi sahabat baik.

 

Aku mempunyai seorang suami dan seorang anak perempuan yang nggemesin.  Kami bertiga sedang belajar untuk menjadi keluarga yang bahagia. 


Keluarga Kecilku


Kecintaanku

Babywearing

Aku menyukai dunia babywearing, berinteraksi dengan bayi, anak-anak dan orangtua yang belajar menciptakan bonding bersama anaknya. Saya mengikuti Babywearing course yang diadakan oleh sekolah babywearing tertua di dunia yantu Die Trageschule Dresden Germany. 
 
Saya menyelesaikan Basic Course Babywearing di tahun 2019 dan Advance Course di tahun yang sama. Kemudian menyelesaikan Certification Course di tahun berikutnya, 2020.
 
Saya senang diajak sharing secara online dan offline ke suatu komunitas, untuk saling berbagi cerita tentang pengasuhan dan babywearing.
 

Komunitas

Magelang Babywearers

 

Sejak 2016 saya terjun ke komunitas, saya join dengan banyak komunitas untuk belajar banyak hal tentang dunia ibu dan anak, tentang kreatifitas, tentang sesuatu hal positive.
 
Babywearing

 
Dari banyak komunitas yang saya ikuti, saya mengadmini 2 komunitas, DIY Babywearers yang berbasis di DI Yogyakarta dan Magelang Babywearers.
 
 

Berdagang

Online shop ini seperti hobby dan candu buat saya, hehe. Saya memulai online shopan sejak masih gadis sampai sekarang. Ini seperti penyaluran hobby saya belanja, namun nggak hanya buat sendiri tapi untuk dijual lagi. Saya dulu jualan fashion wanita. Setelah menikah dan punya anak, saya mencoba berjualan banyak hal di Dwistshop, Dwistbajuanak, Dwistshop Toko Baju, dan di RHShoes.

 

Blogging

Judul blogku, Babywearing With Love.

Babywearing atau menggendong adalah salah satu bentuk dari attachment parenting, dimana ini adalah salah satu bentuk pengasuhan anak yang dilakukan lebih dari sekedar menerapkan aturan ketat, namun lebih menggunakan naluri alamiah, intuisi orang tua dan dilakukan dengan cinta.
 
Niche pilihan saya dalam ngeblog adalah parenting, dengan babywearing didalamnya. Why? Karena saya memang sedang belajar tentang dunia parenting dan babywearing, sebagai bekal saya menjalani peran sebagai seorang ibu.


Saya memilih topik babywearing karena saya sudah menyelesaikan proses pendidikan di bidang ini. Saya ingin membagikan pengalaman dan ilmu ini, agar banyak ibu merasakan manfaat positifnya. 
 

Saya menyukai tagline, “Happy Parents, Happy Kids”.

Jika orang tua dalam keadaan bahagia, bersyukur dengan segala keadaan, dia akan bisa mengasuh anak dengan cara yang menyenangkan, energy positif dari orang tua akan mengalir ke anak, anak akan tubuh menjadi anak yang bahagia.



Kebahagiaan anak adalah sesuatu yang penting dalam pengasuhan. Anak yang bahagia akan tumbuh menjadi anak yang percaya diri, mandiri, mudah bersosialisasi, positif, optimis dan penuh motivasi.



Sumber kebahagiaan anak adalah orangtuanya.
 
Babywearing With Love



Logo yang saya gunakan adalah sebuah foto ibu menggendong anak, yang mana sebenarnya ini adalah foto saya sendiri dan Andien anak saya. Dalam logo tersebut ibu dan anak tersenyum, menggunakan pakaian dan gendongan berwarna cerah, yang menggambarkan kebahagiaan ibu dan anak.
 
Itulah sedikit cerita tentang saya.

Jika ingin memberikan saran dan kritik mengenai konten saya di blog ini, atau mau ngajakin kolaborasi atau mau ngajakin saya ngevent boleh ke: 


Semoga blog ini dapat memberikan manfaat bagi kamu yang telah meluangkan waktu mengunjungi blogku ya.

Stay safe, stay healthy, stay happy 😘

Lots of Love

Dwi

Post a Comment